GRESIK,LAPAKBERITA.ID – Guna mendukung kegiatan pertanian serta perawatan dan pembenahan sarana dan prasarana desa, Babinsa Koramil 0817/08 Cerme Serda Joni Siswanto melaksanakan karya bakti dengan membuat saluran air parit bertempat di poros jalan Dusun Dampaan, Kecamatan Cerme. Rabu (7/8/2024)
Babinsa sering terlibat dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan, termasuk program karya bakti bersama masyarakat. Kegiatan pembuatan saluran air ini adalah salah satu bentuk kepedulian Babinsa terhadap lingkungan dan fasilitas pertanian.
Selain memperbaiki sarana dan prasarana desa, kegiatan ini juga bisa mempererat hubungan yang baik antara TNI dalam hal ini Babinsa dan masyarakat, serta meningkatkan rasa kepedulian terhadap kebersihan lingkungan.
Serda Joni Siswanto Sebagai Babinsa mengungkapkan mengajak masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan serta merawat sarana dan prasarana desa merupakan tugas kami sebagai aparat kewilayahan, apalagi seorang Babinsa harus cepat turun tangan untuk membantu masyarakat di wilayah.
“Ini sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap lingkungan serta perannya di wilayah binaan untuk membantu pembuatan saluran air parit di poros jalan Dusun Dampaan.” ujar Serda Joni Siswanto.(Pen0817).
(Ifa)