SURABAYA, LAPAKBERITA.ID – Anggota Polsek Gununganyar melaksanakan kegiatan patroli rutin, Dalam rangka meningkatkan Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Gununganyar, Bertujuan untuk mengantisipasi Pencurian dengan kekerasan (Curas) dan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) serta Aksi kejahatan lainnya, terutama di Kompleks Perumahan Pondok Wiguna Regency (PWR) , yang berada di wilayah Gununganyar Kota Surabaya, pada Selasa (02/5/2023) Siang.
Kapolsek Gununganyar Roni Ismullah, S.H., M. M., melalui, Ipda Slamet menghimbau kepada Masyarakat di wilayah hukum Gununganyar, agar selalu Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta menempatkan kendaraan yang lebih aman untuk menghindari tindakan kejahatan.
“Kita sampaikan untuk tetap selalu menjaga kamtibmas, Security selalu waspada, begitu juga warganya selalu menjaga Kamtibmas menempatkan kendaraan yg aman, parkir ditempat yg aman, dikunci ganda, sehingga terhindar dari kejahatan,” tuturnya.
Ipda Slamet menambahkan, khususnya masyarakat yang berada di Kompleks perumahan, seperti halnya di Perum Pondok Wiguna Regency, Jalan Gununganyar Timur Surabaya Dirinya berharap, warga juga selalu saling berkoordinasi dengan Security dan saling mengawasi, apabila ada yang mencurigakan segera hubungi Polsek Gununganyar.
“Warga juga sering berkordinasi dengan security untuk saling mengawasi dan saling memantau jika ada informasi segera diberitahukan, kalau ada yang mencurigakan segera mengubungi Polsek gununganyar. Kalau ada pelaku dengan bukti yang cukup kita akan melakukan pengamanan dan penyidikan lebih lanjut,” pangkasnya.
(Yas)