GRESIK,LAPAKBERITA.ID – Menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79, Sertu Huda Babinsa Koramil 0817/10 Benjeng bersama perangkat desa meninjau kesiapan lokasi Taman Makam Pahlawan (TMP) guna kesiapan kegiatan Acara Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) bertempat di Desa Metatu, Kec. Benjeng. Selasa (6/8/2024).
Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut Bapak Sudarmono S.Sos Sekcam Benjeng, Bapak Usnan Ali Kasi Trantib Kec. Benjeng, Ibu Dian Kepala Desa Metatu dan perangkat desa.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Huda Babinsa Koramil 0817/10 Benjeng menerangkan bahwa sebagai Babinsa di wilayah yang bertepatan dengan lokasi TMP (Taman Makam Pahlawan) Kecamatan Benjeng selalu memantau dan menjaga kebersihan makam, apalagi sekarang bulan Agustus akan digunakan untuk kegiatan.
“Babinsa akan selalu memantau kebersihan Lingkungan TMP. Apabila terlihat kotor, kita akan menggerakkan kerjasama dengan warga untuk melakukan gotong royong pembersihan, jadi kebersihan di lingkungan TMP dapat dipastikan terjaga.” ungkap Babinsa
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ibu Dian Kades Metatu mengucapkan trimakasih banyak kepada Babinsa yang sangat peduli dan perhatian dengan kebersihan TMP (Taman Makam Pahlawan) serta dapat menumbuhkan semangat gotong royong kepada warga untuk kerja bakti dalam menjaga kebersihan lingkungan.
“Sangatlah membantu, adanya Babinsa yang selalu peduli dan dapat memberikan dampak positif sehingga memiliki peran penting di wilayah binaan.” pungkasnya.(Pen0817)
(Ifa)