Polda Bali LAPAKBERITA.ID Polres Bangli.
Dalam rangka hari Tilem, Rabu 2 Oktober 2024, Umat Hindu Polres Bangi melaksanakan persembahyangan bersama di Pura Giri Brata Polres Bangli dalam rangka Pembinaan Rohani di hari Tilem sehingga kegiatan Kepolisian dapat berjalan dengan baik dan lancar serta selalu dalam lindunganNYA.
Sembahyang bersama dalam rangka tugas tugas pokok Kepolisian dan pelayanan masyarakat dapat berjalan lancar, persembahyangan bersama di tuntun oleh Jro Mangku Aiptu I Wayan Budiarga, serta diikuti oleh pejabat Utama, Panit, dan anggota Umat Hindu Polres Bangli.
Dijelaskan oleh Kabag SDM Polres Bangli Kompol Made Adi Suryawwn, Sh., MM bahwa, kegiatan persembahyangan bersama ini dilaksanakan oleh Personil Umat Polres Bangli dalam rangka pembinaan mental rohani sehingga tugas tugas yang kita laksanakan dapat berjalan dengan lancar, diharapkan seluruh personil mendukung seluruh kegiatan yang telah direncanakan saat ini dalam tahapan pilkada serentak 2024. Seluruh personil memiliki peran penting masing-masing sesuai tugasnya. Tugas dan tanggung jawab kedepan kita semakin besar serta kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin tinggi, “pungkasnya.
(Teddi)