Gresik LAPAKBERITA.ID -kodim0817gresik.com
Gresik, 16 Desember 2024 – Babinsa Desa Bulang Kulon, Koramil 0817/10 Benjeng, Serda Hadi Purwanto, mendampingi tenaga kesehatan dalam merujuk seorang pasien ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) bernama Mohamat Ridho Ardana ke Puskesmas Benjeng. Langkah ini dilakukan sebagai upaya memastikan pasien mendapatkan perawatan medis yang tepat, serta menjaga kenyamanan dan ketenangan masyarakat Desa Bulang Kulon, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik.
Dalam keterangannya, Serda Hadi Purwanto menegaskan bahwa Babinsa selalu siap membantu menyelesaikan permasalahan di masyarakat.
“Kami langsung bertindak setelah menerima laporan adanya warga yang mengganggu kenyamanan masyarakat. Setelah diselidiki, ternyata warga tersebut mengalami gangguan jiwa. Kami segera berkoordinasi dengan Kepala Desa dan tenaga kesehatan untuk memberikan penanganan awal dan merujuk pasien ke Puskesmas Benjeng,” ujarnya.
Kepala Desa Bulang Kulon, Bapak Wiji, menyampaikan apresiasinya kepada Babinsa.
“Kami sangat berterima kasih kepada Pak Hadi yang selalu siap membantu dalam menyelesaikan setiap permasalahan di desa. Kehadiran beliau sangat membantu, baik dalam kegiatan rutin maupun keadaan darurat seperti ini. Dengan adanya Babinsa, kami merasa lebih terbantu dan terlindungi,” tuturnya.
Pemerintah Desa Bulang Kulon bersama tenaga kesehatan dan Babinsa akan terus memantau perkembangan kondisi pasien, memastikan perawatan berjalan optimal, serta menjaga situasi lingkungan tetap kondusif. Keberhasilan kegiatan ini menjadi wujud nyata sinergi antara aparat TNI, pemerintah desa, dan tenaga kesehatan dalam melayani masyarakat.(Pen0817)
(Ifa)