PEMATANG SIANTAR, LAPAKBERITA.ID – Kegiatan rutinitas yang dilakukan oleh politeknik pembangunan pertanian medan secara rutin di Sumatra Utara dilakukan di setiap kabupaten /kota yang ada di Sumatra Utara
Ada pun kegiatan ini dihadiri / dibuka oleh drs H djarot saiful hidayat MS selalu anggota DPR RI Fraksi Pdi Perjuangan dan juga dihadiri oleh kepala POLBANGTAN medan Yuliani Kasmini MSi, ketua DPRD kota pematang siantar TImbul lingga SH, kadis pertanian pematang siantar Ali Akbar.
Adapun diadakan bimtek penyuluhan ini untuk meningkatkan hasil pertanian melalui pengadaan pupuk kompos yang dikelola oleh petani sendiri. Sambutan dari Drs H djarot Saiful Hidayat MS mengatakan, “setiap bantuan yang di berikan dinas pertanian RI melalui dinas pertanian pematang siantar kepada masyarakat pematang siantar dikelola dengan baik dan bisa ditinjau kembali hasilnya”.
Dra H Jarot Saiful Hidayat MS mengatakan “kalau ppl pertanian di lapangan berjalan dengan baik akan meningkatkan hasil petani yang berada di pematang Siantar,” ungkap Jarot. (Marudut Silalahi)