BENGKALIS, LAPAKBERITA.ID – Ketua DPRD Bengkalis qH. Khairul Umam Lc, ME.Sy., hadiri Pengukuhan dan Pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Payuang Panji Suku Koto Sedunia (PPSKS) Kabupaten Bengkalis Periode 2023 – 2028.
Acara tersebut dilaksanakan hari Minggu (17/09/2023) pagi. Bertempat di ballroom Hotel Surya Duri, Desa Simpang Padang, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau Daratan Pekanbaru.
H. Khairul Umam mengucapkan selamat kepada Dewan Pengurus Daerah (DPD) Payuang Panji Suku Koto Sedunia (PPSKS) Kabupaten Bengkalis yang telah dilantik. Supaya pengurus Payuang Panji Suku Koto Sedunia (PPSKS) Kabupaten Bengkalis bisa bersinergi dengan Pemerintahan. Baik untuk sosial, budaya dan lainnya.
Lebih lanjut Khairul Umam menyampaikan, Semoga pengurus diberi kemudahan dalam bekerja. Kaderisasi berjalan dengan baik. Bisa menjaga Kamtibmas,” ucapnya.
Sedangkan Pengurus yang dikukuhkan adalah, Ketua DPD PPSKS Kabupaten Bengkalis Ramalis Koto, Sekretaris Fihdar Achir, S.Sos, ST Bagindo, Bendahara Janiar dan pengurus DPD PPSKS Kabupaten Bengkalis lainnya.
H. Khairul Umam menginginkan seluruh anggota dan jajaran pengurus menjaga kekompakan, silaturahmi yang baik.
Dengan adanya Dewan Pengurus Daerah (DPD) Payuang Panji Suku Koto Sedunia (PPSKS) Kabupaten Bengkalis. Mendukung pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis,” tutupnya.
(simon p)