BANGKALAN, LAPAKBERITA.ID – Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) kali ini agak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya bagi para guru dan Kepala UPTD SDN 01 Kokop, Bangkalan. Sebabnya, sekolah tersebut mendapatkan piagam penghargaan dari Dewan Pendidikan Kabupaten Bangkalan.
“Tentu tidak mengira akan dapat piagam penghargaan dari Dewan Pendidikan, Terimakasih karena terus menyemangati kami tenaga pendidik.” kata Aji Sukamto Kepala UPTD SDN 01 Kokop.
Tak hanya SDN 01 Kokop, Dewan Pendidikan juga memberikan penghargaan kepada UPTD SDN 01 Sadah, Rusmiati Kepala SDN 01 Sadah sempat terkejut kala rombongan Dewan Pendidikan memasuki halaman sekolahnya, Ia bahkan sempat terharu atas penghargaan yang diberikan oleh Dewan Pendidikan atas kerja keras dan dedikasi para penggerak dunia pendidikan.
“Kami sampaikan terima kasih atas penghargaannya, dan ini merupakan cambuk bagi kami agar ke depan dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan kita.” Imbuh Rusmiati.
Piagam penghargaan dari Dewan Pendidikan Kabupaten Bangkalan memang bertujuan untuk memberikan semangat kepada sekolah-sekolah utamanya di daerah pelosok.
Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Bangkalan Abdullah mengatakan, pemberian penghargaan itu tidak semata-mata diberikan, pihaknya telah memantau tiap sekolah sejak tahun 2021.
“Yang mendapatkan penghargaan itu kami nilai dari 3 aspek, yakni humanisme, kreativitas, dan disiplin.” katanya.
Dewan Pendidikan Kabupaten Bangkalan ingin menunjukkan meski berada di daerah pelosok, sekolah dapat berinovasi dan unggul dalam proses pembelajaran.
“Dari 18 Kecamatan yang ada di Bangkalan Dewan Pendidikan hanya memberikan penghargaan kepada 7 Kecamatan yakni Kecamatan Kokop, Konang, Kwanyar, Burneh, Tanah Merah, Galis dan Geger.” tuturnya.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan Bambang Budi Mustika mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Dewan Pendidikan, Hal ini kata Bambang sebagai wujud dari Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar.
“Jadi sesuai tema Hardiknas tahun ini, yang bergerak bukan hanya kita atau pemerintah tapi semua elemen.” paparnya.
Disaat yang sama kata Bambang, Dinas Pendidikan juga turun ke SDN Bator 01 Kecamatan Klampis untuk melakukan pembinaan.
” Momentumnya Hardiknas dan juga masih suasana halal bihalal, jadi kami juga tadi turun ke sekolah.” tuturnya. (WIE/JALI/PEDY)