Denpasar LAPAKBERITA.ID– Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Polresta Denpasar menggelar patroli sambang Sholat Subuh di tempat-tempat ibadah, Minggu, 16 Maret 2025, pukul 04.25 WITA.
Patroli dilakukan oleh dua personel Unit Turjawali Sat Samapta Polresta Denpasar di Masjid Ukhuwah, Jalan Hasanudin. Selain menyasar tempat ibadah, patroli ini juga memantau situasi di tempat-tempat keramaian dan fasilitas umum guna memastikan kondisi tetap aman dan kondusif.
Dari hasil pemantauan, jemaah mulai berdatangan untuk melaksanakan Sholat Subuh. Tidak ditemukan adanya kegiatan Sahur Bersama, dan situasi terpantau aman serta terkendali. Setelah pemantauan, personel juga melakukan pengaturan lalu lintas, membantu jemaah menyeberang, serta memastikan arus kendaraan tetap lancar.
Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, mengatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat selama bulan Ramadhan. “Kami ingin memastikan masyarakat bisa beribadah dengan tenang dan nyaman. Polresta Denpasar terus berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya di tempat ibadah,” ujarnya.
Reporter teddi