TANGERANG,LAPAKBERITA.ID – Salah satu korban kecelakaan di Tol Malang-pandaan kilo meter 77, Bernama Fathiyya Zahra (13) menceritakan detik-detik mencekam, kala insiden tabrakan menimpa bus yang ditumpanginya.
Diketahui, Fathiyya merupakan salah satu korban yang berasal dari Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang. Saat di wawancarai Fathiyya mengatakan, kala bus yang di tumpanginya bersama para pelajar SMP Islam terpadu Gunung Putri Bogor dan lainnya akan kembali ke kampung inggris, Kabupaten Kediri, setelah berlibur di Bromo.
Saat sampai di kilo meter 77 tol Malang-pandaan, Fathiyya melihat sebuah truck pengangkut pakan hewan ternak, tak kuat menanjak hingga ditabrak bus yang tengah ditumpanginya.
Fathiyya yang kala itu duduk dibarisan sebelah kiri, sontak kaget dan terpelanting dari kursinya, usai bus terguling. Dia mengatakan, usai menabrak, kondisi didalam bus sudah dalam kondisi porak-poranda. Beberapa penumpang yang berada didalam bus kata Fhatiyya, bahkan sudah saling bertumpuk.
“Saya duduk dibarisan kiri tapi enggak dekat jendela, sehabis kecelakaan itu, kondisi bangku busnya udah enggak tertata lagi, karena udah saling berhimpitan,” ujar Fhatiyya saat tiba di Bandara Soekarno-Hatta Selasa (24/12/2024) Malam.
Fhatiyya mengaku,usai bus alami kecelakaan, beberapa penumpang sempat terjebak didalam.alhasil, sejumlah warga mulai membantu dengan memecahkan kaca bus diluar.
“Setelah kecelakaan itu, saya masih terjebak didalam.karena enggak berani mecahin kaca dari dalam ,akhirnya ada beberapa warga yang mecahin kacanya dari luar, kemudian lanjut melakukan evakuasi ,” ungkap Fathiyya.
Fhatiyya mengatakan, saat peristiwa terjadi dia sempat tak tersadar uasi kepalanya terbentur kursi .saat sadar, dia mengatakan bus telah terguling dan melihat sejumlah penumpang yang sudah berhimpitan . (Dang)