SIDOARJO, LAPAKBERITA.ID – Untuk Pertama kali Menggelar event Sunday Morning Ride (Sunmori) komunitas klub Biker Enam Sembilan Lover’s mengajak beberapa diantara Klub motor Jawa Timur, guna mempererat tali silaturahmi di Resto Papaloma Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, Minggu (30/7/2023).
Rangkaian kegiatan Sunmori kali ini bertujuan membentuk karakter Biker yang sehat pandai dan bijak ketika mengemudi dijalanan.
Untuk saling mensuport satu sama lain kepada komunitas Klub Biker yang berada di Jawa Timur, Kelvin NTT Ketua Komunitas Enam Sembilan Lover’s mengatakan, “Kemajemukan komunitas motor yang sudah mulai berdiri maka perlu adanya sebuah wadah penyatu berbagai ragam agar semakin memperkuat rasa persaudaraan dalam dunia sepeda motor tersebut. Maka dari itu beberapa komunitas sepeda motor yang kemudian kita bangun persaudaraan kedepan menjalin hubungan harmonis,” kata Kevin.
Kelvin juga mengungkapkan serangkaian acara di gelar dengan senang, santai dan ceria itu setelah dilepaskan kejenuhan ketika selesai bekerja. Ia juga mengajak untuk kedepan menggelar pemanfaat kepada fakir miskin.
Serangkaian pemanfaatan warga miskin ia juga ingin mengajak seluruh komunitas klub pemotor untuk saling berbagi diantara di wilayah Sidoarjo dan sekitarnya.
“Iya kedepan Komunitas Enam Sembilan Lover’s akan dilakukan sasarannya kepada penerima manfaat untuk berbagi sembako terang,” tambah Kelvin.
lanjut Kelvin, terbentuknya Komunitas Enam Sembilan Lover’s yang baru menginjak satu bulan, ia juga terus gencarkan kemanusian hingga yang dapat bermafaat untuk komunitasnya.
Selain itu kelvin menambahkan Komunitasnya yang baru menginjak di usia satu bulan timnya akan mendatarkan melalui IMI (Ikatan Motor Indonesia) yang mana kedepan Komunitasnya juga ingin di akui dan sesuai dengan arahan keselamatan pemotor yang standart bagi pengguna motor di jalan.
(Djat ).