SURABAYA, LAPAKBERITA.ID – Sebuah mobil Truck bermuatan Pasir mengalami nasib sial pasalnya, mobil truck yang hendak menurunkan pasir tersebut, kedua roda belakangnya terperosok ke dalam Gorong-gorong, tepatnya didepan Masjid At-Thohirin Jl. Gunung Anyar Sawah, Kelurahan Gunung Anyar, Kecamatan Gunung Anyar, Surabaya pada Selasa (30/5/2023) sekitarbJam 15.00 WIB.
Menurut Basori, Sopir Truck tersebut, kepada Media Lapakberita.id menjelaskan, dirinya bermaksud untuk menurunkan Pasir yang sebelumnya telah di pesan oleh salah satu Pengurus masjid.
Lebij lanjut, Sopir truck kemudian mencari Takmir Masid, ketika bertemu dengan Takmir Masjid, ia mengaku untuk menurunkan dintempat yang telah di sediakan dan ada bekas bongkaran pasir.
“Awal mula sy sampai sini, terus sy cari takmirnya, begitu ketemu takmirnya disuruh bongkar disitu kemudian sy mundur, begitu mundur sampai pojok diperbatasan tembok, ketika sy mau maju ban belakang mobil sudah anjlok,” jelas Basori Sopir Truck.
“Soalnya suruh bongkar disitu, “iya bongkar disitu saya mau sholat dulu” (seraya menirukan ucapan Takmir Masjid tersebut). Soalnya ada bekas bongkaran pasir disitu, ya sudah sy bongkar disitu Mas,” pungkasnya kepada awak Media ini.
Berselang Sekitar Empat jam, Datang Mobil Damkar dari Pasar Turi guna mengevakuasi Mobil yang Nahas tersebut, hingga selesai pada jam 20.05 WIB malam ini. Beruntung ttidak sampai memakan korban dalam peristiwa ini.
(Yas).