Denpasar LAPAKBERITA.ID – Dalam rangka memperkuat komunikasi dan menjalin kedekatan dengan masyarakat, Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H. melaksanakan kegiatan sambang ke Mushola Thoriiqussalam yang berlokasi di Jl. Tirta Akasa No.7, Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Jumat (14/3/2025) malam.
Dalam kegiatan sambang Kapolsek bertemu langsung dengan pengurus mushola dan jamaah untuk berdialog serta memberikan imbauan terkait keamanan lingkungan. Dalam kesempatan tersebut, ia menekankan pentingnya pengawasan terhadap area parkir mushola guna mengantisipasi aksi kriminalitas, seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
“Kami ingin memastikan bahwa lingkungan ibadah tetap aman dan nyaman bagi masyarakat. Oleh karena itu, kami mengimbau petugas keamanan mushola agar selalu waspada dan memperhatikan kendaraan jamaah yang terparkir,” ujar AKP Agus Adi Apriyoga.
Selain membahas aspek keamanan, Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga toleransi antar umat beragama serta memperkuat persaudaraan dalam kehidupan bermasyarakat. Ia menegaskan bahwa keharmonisan dan kedamaian dapat terwujud dengan adanya sikap saling menghormati dan bekerja sama dalam menjaga lingkungan sekitar.
Sebagai bentuk sinergi berkelanjutan, Kapolsek mengajak pengurus mushola dan warga untuk tetap menjalin komunikasi dengan Polsek Denpasar Selatan. “Jika ada kendala atau permasalahan yang perlu ditindaklanjuti, jangan ragu untuk menghubungi Bhabinkamtibmas Desa Sanur Kauh atau langsung datang ke Polsek,” tambahnya. (ds.33)
Reporter ifa